Social Icons

11 June 2012

Save The Earth From Global Warming

Save The Earth From Global Warming
Gerakan Penanaman Pohon
Lurah 15 Ulu bersama anak GABI
Kondisi lingkungan bumi kita saat ini tidaklah terlalu baik jika dibandingkan beberapa puluh tahun yang lalu. Kawasan hijau sekarang sudah hampir tergusur keberadaannnya oleh bangunan-bangunan beton terlebih lagi jika kita melihat di daerah perkotaan besar. Ditambah lagi kegiatan penebangan hutan secara ilegal telah turut menyumbang polusi pemansaan global dikarenakan terhambatnya proses penyerapan CO2 yang lazimnya dilakukan oleh tumbuhan hijau. Pencemaran lingkungan disinyalir menjadi penyebab rusaknya kondisi lingkungan kita.

Menyadari hal itu Persaudaraan Muda-Mudi Vihara Samantabhadra (SAMUDRA) berkerjasama dengan pembina SMB Vihara Samantabhadra mengadakan acara penanaman pohon di kawasan Jakabaring Palembang pada hari Minggu, 10 Juni 2012. Acara yang termasuk rangkaian Waisak 2556 BE serta untuk memperingati hari bumi yang jatuh pada 22 April lalu. Sekitar 200 bibit pohon akan ditanam oleh muda-mudi, anak GABI serta peserta acara yang meliputi pihak kelurahan, MBI Kota Palembang, Sekber Sumsel, PPBD, serta dari Padmajaya. Sekber PMVBI Sumsel sendiri menyambut baik acara ini dengan turut serta mengikuti keseluruhan acara.

Peserta acara
Bertempat di area kelenteng Mega Sakti kawasan 15 Ulu Jakabaring acara pembukaan diawali dengan laporan ketua panitia acara kemudian dilanjutkan dengan kata sambutan dari bapak Lurah 15 Ulu. Ketua MBI kota Palembang turut memberikan kata sambutan yang kemudian disambung oleh sambutan dari perwakilan Sekber Sumsel. Acara pun dilanjutkan dengan doa yang dibawakan oleh Suhu Xien Ming.

Sebelum memulai acara, diadakan penyerahan simbolis bibit pohon dari ketua panitia kepada Lurah 15 Ulu yang kemudian menyerahkan kepada anak GABI SMB  sebagai tanda acara penanaman pohon dibuka.

Penyerahan bibit dari ketua panitia ke lurah
Lurah 15 Ulu menyerahkan bibit secara simbolis
Bibit pohon yang berjumlah 200-an buah itu kemudian ditanam di sepanjang jalan depan areal terminal Jakabaring. Semua peserta tampak antusias menanam, memupuk dan menyirami setiap bibit walaupun dibawah panas terik sinar matahari. Semua saling bahu membahu menanam semua bibit tersebut, mulai dari membawa bibit, membawa pupuk kompos, menyirami, serta mengikat bibit dengan bambu agar tidak roboh. Semua tampak sibuk bekerja seolah tak mengindahkan sengatan dari sang surya yang bersinar cukup terik.


Perwakilan Sekber menanam bibit
bersama Duta Buddhayana 2011
Tak terasa penanaman bibit berlangsung hingga 2 jam lamanya seiiring waktu yang semakin siang kemudian peserta beristirahat sambil menyantap makan siang yang telah disediakan.

Setelah beristirahat rombongan diajak berkunjung sejenak ke kelenteng Liong Shai Tien dan taman budaya di komplek Dekranasda untuk sekedar melepas lelah. Sekitar pukul 14.30 wib rombongan peserta meninggalkan lokasi untuk kembali ke Vihara Samantabhadra.

Ketua MBI Kota Palembang, Ideham Pendi, SE
bersama Eka pemudi Padmajaya
Semoga apa yang telah dilakukan dapat bermanfaat bagi semua makhluk dan lingkungan kita. Semoga kebajikan yang kita perbuat dapat membantu kita mengikis karma buruk dan membantu kita untuk lebih sadar dan peduli dengan lingkungan sekitar. Semoga langkah kecil ini dapat memberikan perubahan besar bagi semuanya




GO GREEN....STOP GLOBAL WARMING...SAVE THE EARTH....YESS!!!!

No comments:

Post a Comment

 
 
Blogger Templates